Home » , , » Manfaat Buah Semangka Untuk Kesehatan

Manfaat Buah Semangka Untuk Kesehatan

Manfaat Buah Semangka


Sudahkah anda ketahui bila buah semangka selain dibudidayakan oleh para petani untuk tujuan komersil ternyata mempunyai khasiat cukup bagus bagi kesehatan? Bila belum, ada baiknya anda menyimak informasi berikut. Buah semangka yang berdasarkan riwayatnya ditemukan di daerah gurun kalahari Afrika dan telah dibudidayakan semenjak 5000 tahun SM oleh bangsa Mesir ini, ternyata mengandung nutrisi yang cukup baik bagi kesehatan. Lalu bagaimana buah semangka kemudian menyebar sampai ke penjuru dunia? Dari sumber yang sama pula diperoleh informasi bahwa buah semangka dalam penyebaran awalnya digunakan untuk pelengkap ritual. Selain itu, ada pula yang awalnya membawa buah semangka untuk dikonsumsi terkait manfaatnya yang diyakini mampu meningkatkan keperkasaan lelaki. Itulah sekilas gambaran awal mengenai riwayat dan manfaat buah semangka.

Buah semangka mempunyai bentuk umum bulat, kulitnya berwarna hijau dengan diselingi garis-garis berwarna kekuningan. Bila dibelah, maka akan nampak bagian dalam buah berwarna merah. Warna merah ini menunjukkan banyaknya kandungan likopen (zat sejenis karoteroid yang menyerupai betakaroten) dalam buah tersebut. Oleh karena itu, meski kita ketahui ada pula buah semangka yang berwarna kuning dan rasanya lebih manis, disarankan untuk mengkonsumsi buah semangka yang warnanya merah. Hal ini karena manfaat buah semangka yang berwarna merah lebih besar dibandingkan yang berwarna kuning. Terkait dengan bentuk semangka yang bulat, baru-baru ini, kita dibuat heran oleh keberadaan semangka dengan bentuk segi empat di internet. Sebenarnya hal tersebut bukanlah rekayasa semata. Adalah sekelompok petani Jepang yang sejak 30 tahun silam mengembangkan budidaya unik buah semangka segi empat ini. Mereka rupanya menanam semangka di dalam suatu wadah kotak dengan sedikit dilubangi untuk menjalarnya batang semangka sehingga kelak buah tersebut secara alami akan tumbuh membesar dengan bentuk segi empat. Pembudidayaan buah semangka berbentuk segi empat ini sebenarnya bertujuan menghemat tempat semata ketika disimpan di supermarket tanpa mengurangi manfaat buah semangka itu sendiri.

Berbicara mengenai senyawa yang terkandung di dalam buah semangka, ada banyak sekali senyawa penting yang baik bagi kesehatan tubuh seperti contohnya likopen. Likopen ternyata ternyata memiliki manfaat yang lebih unggul dibandingkan vitamin E dan C. Keunggulan ini menjadikan buah semangka cocok untuk dijadikan makanan alami penangkal radikal bebas dan pencegah kanker. Berikut adalah beberapa manfaat buah semangka bagi kesehatan:

Pengkonsumsian makanan dengan kandungan lemak jahat tidak terkendali mampu meningkatkan kadar LDL di dalam darah. Apabila hal ini dibiarkan, maka jangan heran bila muncul penyakit degeneratif di kemudian hari. Untuk mencegahnya, cobalah rutin mengkonsumsi buah semangka karena berdasarkan penelitian yang ada buah semangka memiliki kandungan senyawa yang mampu menghancurkan kolesterol.

§  Melancarkan pencernaan
Kandungan serat dan air cukup tinggi dalam buah semangka mampu melancarkan pencernaan. Di samping itu, bisa juga mengatasi dehidrasi.

§  Mencegah terjadinya penyakit jantung
Beberapa waktu lalu seorang peneliti pernah mengungkapkan bila buah semangka memiliki kandungan zat yang sifatnya menyerupai citrulline. Zat ini sendiri sebelumnya pernah direkomendasikan oleh peneliti guna mengatasi terjadinya penyakitjantung. Walaupun tidak ditemukan efek nyata pada kondisi tekanan darah, namun bila rutin dikonsumsi buah semangka mampu mengurangirisiko terjadinya penyakit jantung.

§  Meningkatkan keperkasaan
Manfaat yang satu ini mungkin paling disukai kaum lelaki yakni buah semangka mampu meningkatkan keperkasaan pada pria. Hal ini diperkuat oleh pernyataan seorang dokter dari sebuah pusat penelitian di kota Texas, Amerika Serikat yang mengatakan bahwa buah semangka memiliki kandungan senyawa alami dengan sifat menyerupai obat peningkat keperkasaan dan tentu saja tidak memiliki efek samping karena alami.

§  Merawat kulit
Sebagaimana dijelaskan sebelumnya bahwa buah semangka memiliki kandungan likopen dengan sifat menyerupai anti oksidan namun lebih baik dibandingkan vitamin C dan E. Maka bisa dipastikan apabila senyawa tersebut cukup baik bagi perawatan kesehatan kulit.

Sebenarnya masih banyak manfaat buah semangka yang belum kami ulas disini semisal menurunkan demam, memperlancar buang air kecil, mencegah sariawan, dan sebagainya. Namun satu hal mencolok yang bisa kita ketahui dari manfaat buah semangka yakni kandungan serat dan airnya yang cukup tinggi. Dari manfaat ini saja kita bisa menyimpulkan manfaat buah semangka yang kasat mata. Semoga informasi ini dapat menambah wawasan anda.
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Artikel favorit

Recent Post no Thumbnail by Tutorial Blogspot
 
Support : Kesehatan | Tips Kesehatan Kita
Copyright © 2013. Tips Kesehatan Kita - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger