Home » , » Kebiasaan Sehat di Pagi Hari

Kebiasaan Sehat di Pagi Hari

Kebiasaan Sehat


Menerapkan pola hidup sehat dalam keseharian sebenarnya bukanlah hal yang cukup sulit. Namun, karena tidak adanya pembiasaan diri untuk melakukannya, maka pola hidup tersebut terasa agak berat. Ada berbagai kebiasaan sehat yang bisa kita lakukan dalam kehidupan sehari-hari. Ada yang berupa pola konsumsi makanan atau aktivitas-aktivitas latihan yang menyehatkan tubuh. Diantara berbagai kebiasaan sehat tersebut, ada beberapa kebiasaan yang bisa dilakukan pada pagi hari yang mampu memberikan tubuh kita dampak positif. Apabila sudah terbiasa, berbagai kebiasaan sehat pada pagi hari secara tak langsung akan menghasilkan energi positif untuk diri kita dalam menjalankan aktivitas setiap harinya. 

Salah satu kebiasaan sehat di pagi hari untuk kita terapkan adalah sarapan pagi. Sebaliknya, bagi anda yang memiliki kebiasaan bangun siang agaknya perlu mulai meninggalkan kebiasaan tersebut karena hal ini tidak baik bagi kesehatan anda. Untuk lebih jelas mengenai jenis-jenis kebiasaan sehat pagi hari apa saja yang bisa kita lakukan, marilah kita cermati bersama penjelasan berikut.

Beberapa kebiasaan sehat yang bisa kita lakukan setiap pagi:

Bangun pagi-pagi
Bangun pagi-pagi atau lebih awal dibandingkan orang kebanyakan adalah kebiasaan baik yang perlu kita lakukan. Dengan kebiasaan bangun lebih awal, kita akan memiliki lebih banyak waktu dalam mempersiapkan berbagai keperluan aktivitas di hari tersebut. Misalnya, kita masih sempat untuk berolahraga maupun mempersiapkan sarapan tanpa perlu tergesa-gesa. Ini berbeda apabila kita bangun 15 menit menjelang permulaan aktivitas setiap harinya, seperti kerja, berangkat sekolah ataupun kuliah. Kita bisa menjadi tergesa-gesa oleh karenanya dan bisa jadi melewatkan berbagai manfaat positif dari bangun pagi tersebut. 

Minum air hangat yang dicampuri madu dan perasan lemon 
Mungkin kebiasaan yang satu terasa kurang lazim bagi anda, namun membuat ramuan air hangat yang dicampuri madu dan perasaan air lemon terbukti memberikan banyak manfaat positif bagi kesehatan. Sebagian orang ketika bangun pagi seringkali merasakan ketidaknyamanan di bagian perut. Mungkin perut terasa sedikit mulas atau mual. Untuk mengatasi hal ini, cobalah anda minum air hangat campuran lemon dan madu tadi. Minuman tersebut dapat membantu anda merawat kesehatan usus dan menjadi penangkal sembelit yang efektif.

Pada umumnya orang dewasa membutuhkan waktu sekitar 6-8 jam untuk tidur setiap malamnya. Ketika kita tidur, kita mengeluarkan sejumlah cairan dalam bentuk keringat. Oleh karenanya kita sering merasa haus setiap bangun pagi. Karena tidak adanya asupan cairan.selama tidur, segera mengkonsumsi air putih ketika bangun pagi menjadi suatu kebiasaan baik yang perlu diterapkan. Selain untuk menggantikan cairan yang hilang, air putih yang kita minum bermanfaat untuk meluruhkan racun di dalam tubuh.

Minum jus
Ketika bangun pagi, mungkin mulut kita akan terasa tidak nyaman dan sedikit pahit. Biasanya kita menghilangkan rasa ini dengan membuat teh atau kopi. Akan tetapi, cobalah untuk tidak memulai hari anda dengan mengkonsumsi minuman dengan kandungan kafein seperti kopi atau teh. Meski mnuman berkafein mampu merangsang otak, akan tetapi minuman ini tidak memberikan dampak signifikan untuk tubuh anda. Maka sebagai gantinya, cobalah beralih ke jus jeruk setelah bangun pagi.

Berolahraga
Setelah bangun pagi, manfaatkanlah waktu anda di pagi hari tersebut untuk melakukan aktivitas olahraga ringan seperti bersepeda maupun jogging. Berolahraga pada pagi hari dapat membuat tubuh anda selalu bugar serta membantu menambah konsentrasi ketika bekerja.

Sarapan pagi
Sarapan pagi dapat menjadikan tubuh anda lebih berenergi serta meningkatkan daya ingat anda. Sarapan di pagi hari sangat diperlukan tubuh dalam menunjang berbagai aktivitas sepanjang hari. Maka dari itu, biasakanlah untuk tidak sekali-kali melewatkan kebiasaan baik ini. Selain itu, anda dianjurkan untuk selalu memilih jenis-jenis makanan yang kaya  karbohidrat kompleks.dan serat. 

Mandi
Bagi anda yang memiliki kebiasaan mandi sesaat setelah bangun pagi, pertahankan kebiasaan baik tersebut. Mandi pada pagi hari setelah anda bangun tidur ternyata sangat efektif dalam mengusir kantuk serta membuat tubuh anda menjadi segar. Apalagi bila anda mandi menggunakan air dingin. Dari beberapa penelitian sebelumnya, didapatkan suatu fakta bahwa mandi menggunakan air dingin bisa membantu mengaktifkan syaraf-syaraf dalam tubuh dan menambah kelancaran aliran darah.

Itulah beberapa kebiasaan sehat yang bisa kita lakukan di pagi hari. Sebenarnya kebiasaan-kebiasaan tersebut cukup simpel dan bahkan mungkin sebagian sudah anda lakukan setiap harinya. Bagi anda yang belum menerapkan kebiasaan-kebiasaan sehat tersebut, cobalah untuk memulainya dari sekarang.   

Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Artikel favorit

Recent Post no Thumbnail by Tutorial Blogspot
 
Support : Kesehatan | Tips Kesehatan Kita
Copyright © 2013. Tips Kesehatan Kita - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger